Dampak Lain Ditutupnya Pintu Alternatif Unram - LPM Pena Kampus

Goresan Penamu Runtuhkan Tirani

Breaking

Selasa, 12 Agustus 2014

Dampak Lain Ditutupnya Pintu Alternatif Unram



Isu penutupan pintu-pintu masuk sekitar Universitas Mataram (Unram) sepertinya sudah terlupakan karena usaha penolakan sudah tidak begitu bergaung. Namun dampaknya tentu tidak pernah bisa untuk dilupakan karena hal tersebut terus dirasakan oleh mahasiswa-mahasiswa yang menggunakan pintu-pintu itu sebelumnya. Kemudian ada yang menarik perhatian dari penutupan pintu-pintu tersebut.

Banyaknya keluhan yang terdengar, mulai dari jalan keluar-masuk mahasiswa sampai usaha pedagang kaki lima. Keluhan dari pedagang kaki lima mengenai menurunnya pembeli karena mereka tidak diizinkan berjualan di arena kampus. Di sisi lain, mahasiswa yang sudah biasa membeli jajanan dari pedagang kaki lima yang dulunya sering berjualan di arena kampus pun merasa sulit merubah kebiasaan lama itu.

Ternyata bukan hanya mahasiswa yang terkena dampak terakhir itu. Banyak juga pegawai  yang berbelanja pada pedagang yang berada di luar kampus melalui celah pintu yang ditutup. Hal ini tentu jelas-jelas memperlihatkan bahwa dampak ditutupnya pintu-pintu di sekitar Unram bukan hanya berimbas pada mahasiswa, tetapi juga pada pegawai.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar