Festival Hijau, Edukasi Menuju MCC 2030 - LPM Pena Kampus

Goresan Penamu Runtuhkan Tirani

Breaking

Senin, 23 Oktober 2023

Festival Hijau, Edukasi Menuju MCC 2030

(Sumber: Pena Kampus)

Mataram, Pena Kampus – Unit Kegiatan Mahasiswa Fakultas (UKMF) Mahasiswa Pecinta Alam (Mapala) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Mataram (Unram) gelar pembukaan Festival Hijau di Gedung Dome Unram sebagai Langkah menuju MCC 2030. (23/10/23)


Setelah melaksanakan kegiatan Mangrove For Environtment (MOVE ON) tahun lalu, Mapala  kini kembali hadir dengan Festival Hijau yang juga merupakan salah satu rangkaian acara Mapala FKIP Unram Againts Climate Change (MCC 2030), MCC sendiri memiliki tiga tujuan utama, yakni Restorasi, Advokasi, dan Edukasi. “Tahun kemarin kita sudah melaksanakan restorasi, yakni penanaman mangrove, kemudian tahun ini kita adakan Festival Hijau,” jelas Faqih selaku Ketua Mapala FKIP Unram.


Baca juga: MCC 2030 Menuju Indonesia Bebas Emisi


Festival Hijau merupakan Langkah kedua yang dilakukan oleh Mapala FKIP menuju MCC 2030 dan juga merupakan salah satu upaya pelestarian lingkungan dengan cara memberikan edukasi terkait lingkungan. “Langkah awal kita harus ada pemahaman dulu, baru kemudian kita implementasikan secara massif ke masyarakat,” lanjutnya.


Kemudian lanjut Faqih, keadaan alam yang memburuk serta kenaikan suhu yang meningkat atau krisis iklim yang terjadi merupakan pemicu dari gerakan yang dibangun oleh Mapala FKIP Unram sejak 2021 sampai 2030 nanti, “ Langkah kita untuk memperbaiki kerusakan-kerusakan lingkungan yang terjadi di Indonesia.” Tegasnya.


Selain itu, Fadil selaku peserta yang menghadiri acara tersebut mengutarakan pendapatnya, menurutnya acara-acara seperti ini sangat dibutuhkan di lingkungan kampus, terlebih untuk menyadarkan mahasiswa akan pentingnya pelestarian alam, "edukasi tentang pelestarian alam, terlebih upaya untuk menghadapi krisis iklim sangat jarang ditemui di kampus, mungkin ini bisa jadi penggerak untuk penyuluhan atau penyadaran bagi mahasiswa dalam cakupan yang lebih luas lagi" terangnya.


Festival Hijau ini digelar selama enam hari yakni dimulai dari tanggal 23-29 Oktober, dengan rangkaian kegiatan yakni seminar hijau, kemudian lomba debat lingkungan, presentasi lingkungan, esai dan poster lingkungan. (iin, ron)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar